Pantai-Pantai Paling Unik, Dari Pantai Air Hangat Hingga Pasir Merah

Pink Beach (foto: Squarespace.com)

Berbicara tentang pantai, pasti di benak kita selalu tertuju pada pasir dan ombak lautnya yang indah. Ya, pokoknya banyak hal menyenangkan yang bisa dilakukan di pantai, mulai dari berenang, berselancar, hingga berjemur.

Tapi jika Anda berkunjung ke pantai-pantai ini, pasti Anda akan merasakan sedikit sensasi yang berbeda. Pasalnya pantai-pantai ini memiliki keunikan yang berbeda dengan pantai pada umumnya. Mulai dari pantai yang airnya sangat hangat, hingga pantai dengan pasir berwarna merah alami. Penasaran?

1. Pantai Air Hangat (Selandia Baru)

(foto: Thecoromandel.com)

Di Selandia Baru terdapat banyak pantai karena negara tersebut adalah negara kepulauan sama seperti Indonesia. Namun ada satu pantai yang cukup unik, yang berbeda dengan pantai pada umumnya. Pantai itu terletak di daerah pesisir timur Coromandel Peninsula. Keunikan yang dimiliki pantai ini yaitu air hangatnya. Suhu air di pantai Coromandel bisa mencapai 64 derajat celcius. Air hangat ini berasal dari sumber mata air panas yang keluar melalui pasir pantainya.

2. Pink Beach (Bermuda)

(foto: Trekescape.com)

Umumnya, pasir yang dimiliki oleh pantai yang indah adalah pasir yang berwarna putih. Di Bermuda sedikit berbeda, pasir yang ada di pantai tersebut berwarna merah muda. Ternyata, warna pasir tersebut bukan berasal dari proses vulkanis, akan tetapi berasal dari karbonisasi kalsium yang berasal dari cangkang serta tulang hewan-hewan ivertebrata yang ada di sana.

3. Pantai Papakolea (Amerika Serikat)

(foto: Geologyin.com)

Keunikan pantai yang terletak di Hawaii ini yaitu dengan memiliki pasir yang berwarna hijau. Warna hijau pantai ini berasal dari kandungan mineral olivine yang berasal dari cekungan tebing. Nampaknya pasir berwarna hijau ini merupakan satu dari dua pantai di dunia yang memiliki pasir hijau setelah Galapagos. Apakah kalian tertarik kesana?

Thanks for reading Pantai-Pantai Paling Unik, Dari Pantai Air Hangat Hingga Pasir Merah

Postingan terkait: